KEMBANGKAN KERJASAMA, FK UNAND VISITASI KE RSUD NURDIN HAMZAH KABUPATEN TANJUNG JABUNG TIMUR

KEMBANGKAN KERJASAMA, FK UNAND VISITASI KE RSUD NURDIN HAMZAH KABUPATEN TANJUNG JABUNG TIMUR

[Padang, FK UNAND] Tingkatkan kerjasama untuk pengembangan Tri Dharma Perguruan Tinggi, Fakultas Kedokteran Universitas Andalas lakukan visitasi ke RSUD Nurdin Hamzah, Kabupaten Tanjung Jabung Timur, Jambi pada Jum’at (1/12).

Dekan FK UNAND bersama Manager SDM Teknologi Informasi dan Kerjasama, Ketua Departemen Obstetri dan Ginekologi, dan Ketua TKP PPDS disambut hangat oleh Wakil Bupati Kabupaten Tanjung Jabung, Direktur RSUD Nurdin Hamzah beserta staff. Kunjungan ini dilakukan untuk menyepakati perjanjian kerjasama dengan RSUD Nurdin Hamzah.

Direktur RSUD Nurdin Hamzah, dr. Muhammad Nasrul Feilani menyampaikan ucapan terima kasih atas kesediaan Pimpinan FK UNAND berkunjung dan mengenal lebih jauh RSUD Nurdin Hamzah, harapan kedepannya dapat lebih banyak menjalin kerjasama untuk peningkatan pelayanan kesehatan.

Pada visitasi kali ini dilakukan penandatanganan kerjasama antara FK UNAND dengan RSUD Nurdin Hamzah oleh Dekan FK UNAND, Wakil Bupati Kabupaten Tanjung Jabung, dan Direktur RSUD Nurdin Hamzah yang berisi pemenuhan kebutuhan spesialis Obstetri dan Ginekologi di RSUD Nurdin Hamzah. 

Diakhir pertemuan, Direktur RSUD Nurdin Hamzah juga mempersilahkan Dekan FK UNAND beserta rombongan untuk mengunjungi setiap bagian yang ada di RSUD Nurdin Hamzah.

Languages »