Exchange Fair “NEVERLAND” CIMSA-BEM KM FK UNAND
[Padang, FK UNAND] Pada tanggal 2 Maret 2024, SCOPE dan SCORE CIMSA-BEM KM FK UNAND mengadakan exchange fair dengan nama aktivitas “NEVERLAND (Navigating Medical Student’s Dream through Exchange)”. Aktivitas NEVERLAND ini bertujuan mempromosikan program exchange kami kepada seluruh mahasiswa kedokteran di Indonesia. Dengan diadakannya aktivitas ini, kami berharap dapat meningkatkan minat mahasiswa kedokteran di Indonesia terhadap program exchange SCOPE dan SCORE CIMSA dimana kami berafiliasi dengan IFMSA (International Federation of Medical Students Association).
Aktivitas ini terdiri dari beberapa rangkaian acara, yaitu social media campaign, ground campaign, dan juga 1-day event. Untuk main event yang telah dilaksanakan pada tanggal 2 Maret 2024 kami mengundang beberapa pembicara seperti dari Exchange Trainer SCOPE dan SCORE untuk menjelaskan mengenai program exchange, ex-outgoing untuk sharing session dan countries expo, dan NMOs (National Member Organization) yang merupakan National Officer for Incoming dari Taiwan dan Portugal untuk menjelaskan mengenai exchange condition negara mereka.
Aktivitas ini melibatkan kurang lebih 90 peserta, sekitar 70 % dihadiri oleh mahasiswa kedokteran universitas Andalas, 20% mahasiswa Universitas Baiturrahmah, dan 10% lain-lain. Saat aktivitas ini berlangsung kami memberi kesempatan pada para peserta untuk mengumpulkan pertanyaan seputar exchange lalu akan ditanyakan kepada para pembicara. Peserta juga aktif bertanya langsung kepada 2 pembicara dari Taiwan dan Portugal mengenai biaya hidup, makan, tempat tinggal, transportasi, dan lain-lain. Acara utama ini diakhiri dengan promosi dan tanya jawab kepada Local Exchange Officer dan Local Officer Research Exchange. Selanjutnya kami akan mengadakan ground campaign yang akan dilaksanakan di setiap universitas dan rumah sakit.
Dengan dilaksanakan aktivitas ini, kami harap bahwa seluruh mahasiswa kedokteran di Indonesia mendapatkan informasi dan kesempatan yang sama mengenai program exchange ini. Selain menambah pengetahuan di bidang kesehatan dan cultural understanding, kami juga berharap bahwa exchange ini bisa memberikan dampak yang baik bagi seluruh aspek.
Kontributor :
CIMSA FK UNAND